Sudah seminggu ini sekitar 81 kota di Turki mengalami musim dingin yang buruk, İstanbul terkena badai salju, transportasi lumpuh, banyak penerbangan ditunda sementara. Lalu bagaimana suasana di tempat kami sekarang, sabtu 22 januari lalu tepatnya ketika di korea sana Pak shin hye melangsungkan pernikahannya, di Turki salju turun nonstop, tepat jam satu malam sampai lewat jam satu siang keesokannya salju terus turun, hasilnya? kami seakan memiliki private ski resort di kebun belakang lojman, ehm kira kira seperti ini:

private ski resort..cracy rich from pluto..ehmmm
salju cukup tebal
ban mobil dipakaikan rantai
suhu dimalam hari terkadang -11 c, alhasil jika menaruh air galon di balkon berakhir jadi es batu
ladang gandum yang berubah menjadi arena seluncur es gratis

Rasanya bagaimana melewati musim dingin tahun ini, sebagaimana biasa? alhamdulilah tubuh sudah beradaptasi, tempat tinggal kami cukup hangat, dengan pasokan penghangat ruangan tenaga panel surya. Sedikit meringankan tagihan gas yang biasa melambung dikala musim dingin, Turki kebutuhan gas diimpor dari negara tetangga iran, kemudian juga kondisi ekonomi saat ini, inflasi. Tentu saja tagihan gas juga naik. Sedikit diuntungkan meski ditempatkan di pelosok. Kami bisa berhemat pengeluaran.

Salju dan anak-anak

Bulan desember 2021, kami sempat main ke yayla, disana salju sudah turun cukup tebal, awalnya mereka cukup excited, tapi semingguan ini karena salju turun terus, hanya di hari ahad lalu, mereka mau main salju ke bukit, main seluncur bersama tetangga di lojman, setelahnya? ditanya tertarik main salju lagi ga di luar ? ga ada yang tertarik, lebih suka di dalam rumah, nonton tv. Bertepatan libur semester dua minggu. Lama lama bosan, karena suhu cukup dingin. Saya dan baba nya aja keluar rumah, mereka lebih pilih menunggu kami di rumah.

Selain salju yang belum cair, tiap malam sering berkabut tebal…, Apalagi semenjak tinggal di iskilip, tidak begitu tertarik untuk liburan musim dingin ke ski resort terkenal seperti uludağ, erciyes kayak merkezi. Karena musim dingin salju melimpah ruah di gunung. Yah begini kira-kira kabar kami saat ini, dikepung salju tebal semingguan.